PORTAL BONTANG – Angka kasus Covid-19 di Bontang menunjukkan tren penambahan. Dari data yang dirilis Satgas Covid-19 Provinsi Kaltim, Bontang kini masuk zona oranye per hari ini, Minggu, 17 Juli 2022.
Angka kasus Covid-19 di Bontang pada hari ini mencapai 12 kasus. Naiknya angka kasus yang mulai signifikan membuat kota ini menjadi satu-satunya yang naik ke zona oranye di Kaltim. Sementara itu, Balikpapan masih bertahan di zona merah.
Kenaikan angka kasus Covid-19 di Bontang patut diwaspadai, karena diduga subvarian Omicron jenis BA.4 dan BA.5 juga sudah masuk di kota ini, mengingat kenaikan angka yang cukup drastis.
Selain di Bontang, daerah lain yang mendapati kenaikan kasus akibat virus Corona ini juga terjadi di Kutai Kartanegara dengan tiga kasus, diiringi dengan tiga kasus dinyatakan sembuh.
Sementara itu, Balikpapan mendapat penambahan 13 kasus baru, dengan diikuti delapan kasus dinyatakan sembuh.

Sedangkan di Samarinda terdapat penambahan satu kasus dengan ada tujuh kasus dinyatakan sembuh. Total penambahan kasus Covid-19 di Kaltim per hari ini mencapai 29 kasus baru.
Di Kaltim, yang masih menyandang predikat zona hijau adalah Kabupaten Mahakam Ulu. Sementara itu yang menyandang zona kuning adalah Berau, Kutai Timur, Kutai Kartanegara, Samarinda, Kutai Barat, Paser, dan Penajam Paser Utara.
Pemerintah pusat pun sudah mengimbau masyarakat yang mengalami kenaikan kasus Covid-19 untuk kembali menaati protokol kesehatan (prokes), seperti memakai masker dan menjaga kebersihan dengan baik. ***